Review novel First Couple In love Hanna Natasha

 Review novel First Couple In love Hanna Natasha



Novel diawali dengan cerita Ayana yang memutuskan untuk bunuh diri kemudian diselamatkan oleh Kaori. Kaori juga orang yang ditugaskan untuk menjaga dan membimbing  Ayanan oleh raja Akita.

 Kaori adalah seorang anggota band Orpheus bersama dengan Hiro, Take dan Masato mereka dapat undangan ke festival Sapporo. Keempatnya dengan antusias menerima tawaran itu dan mulai berlatih.

Awal mula persahabatan Hiro, Take, Masato dan Kaori terjadi sekitar setahun lalu ketika ia bertemu dengan sahabatnya. Waktu itu, Hiro bermimpi buruk dan memutuskan untuk berdoa ke kuil malam itu. Ia bertemu dengan raja Akita yang menugaskannya menjadi dewa tanah ia juga harus mencari ketiga dewa lain.

Waktu ga sengaja melewati ruang musik, Hiro memutuskan masuk dan ia bertemu dengan Kaori yang juga dewa air, Masato dewa api dan Take dewa angin. Keempatnya kemudian bersepakat membentuk sebuah band bernama Orpheus.

Ayana seorang cewek cuek yang sering mendapat hukuman dari guru yang tengah mengajar. Kecuekan Ayana dan ketidak-ramahan gadis itu bikin Kaori penasaran masalah apa sih yang membuat teman sebangkunya seperti itu. Bahkan Mayusensei selaku wali kelas mereka tidak tau mengapa Ayana seperti itu.

Di rumah, Ayana kembali ditampar oleh sang ayah karena mencari gara-gara di sekolah. Ayana menjerit kemudian meringkuk di sudut kamarnya. Kenapa ya dunia gak adil orang yang paling banyak menyakiti hatinya adalah ayahnya sendiri. Iya yang disebut ayah karena tetes darah tapi berlaku seperti bukan ayah. Ayana menangis ia merindukan mamanya. Ayana berpikir bahwa jika salah satu dari mereka meninggal penderitaanya akan berakhir Ayana ga sanggup membunuh ayahnya maka ia lebih memilih bunuh diri.

Singkatnya, Ayana menempati janjinya pada Kaori dengan menonton penampilan band orpheus di festival Sapporo. Ia juga kembali diselamatkan oleh Kaori ketika hendak bunuh diri dengan berjalan di tengah jalan.

Sikap Ayana membuatnya dirundung oleh Sakura dan kawan-kawan. Salah satu anggota geng Sakura bahkan sengaja memecahkan tabung uji pada kelas kimia agar dapat membuat Ayana dimarahi oleh guru kimia mereka.

Hubungan Ayana dan Kaori berkembang mulai dari ucapan terimakasih Ayana pada Kaori, ayana yang diam-diam mencuri pandang pada Kaori kala ia tengah menonton band orpheus berlatih di ruang musik kemudian juga nama Kaori yang mulai menjadi alasan Ayana untuk bertahan hidup. Sayangnya, ada mata lain yang melihat Ayana yang diam-diam menaruh rasa cinta: mata milik Hiro.

Ketika Kaori ketahuan bahwa ia jatuh cinta, maka ia diperingatkan oleh raja Akita bahwa dewa tidak boleh jatuh cinta. Ayana terus berusaha mendekati Kaori ia bahkan membuat kalung rajutan untuk Kaori.Sayang setelah mengirim sms pada Kaori untuk bertemu di belakang sekolah, Kaori memutuskan untuk tidak menemui Ayana yang menunggu berjam-jam. Hujan mulai turun dan Ayana akhirnya mulai pingsan ia dibopong oleh Hiro meninggalkan kalung rajutan yang Ayana buat untuk Kaori.

Masa lalu dan alasan tentang kematian ayah Kaori terungkap dan itu membuat Kaori berhari-hari menghabiskan waktunya mengurung diri di kamar. Teman-teman Kaori berusaha menjenguknya tapi  Kaori masih tidak mau keluar kamar. Kaori menyalahkan dirinya atas kematian ayahnya kalau saja waktu itu dia tidak ke tengah jalan. Adik kaori, Amane mengingatkan Kaori bahwa ia harus melihat ke masa depan bukan masa lalu dan berusaha hidup dengan baik.

Kelas Kaori dan Ayana kemudian mengadakan studytour di sebuah gunung. Saat jurid malam, Ayana berpasangan dengan Hiro setelah hampir semua murid berkumpul, Sakura berkata bahwa Hiro dan Ayana belum kembali dari hutan. Kaori dengan nekat mencari keduanya. Ia melihat seekor serigala yang siap untuk menerkam Ayana Kaori berusaha melindungi Ayana walaupun ia harus terluka.

Setelah studytour, hubungan Ayana dan Kaori semakin dekat. Ayana bahkan menjenguk Kaori di rumah sakit. Keduanya juga sudah mengkonfirmasi perasaan masing-masing. Suatu kali ketika sedang nge-date di Danau Mashu Ayana bertemu kembali dengan ibu kandungnya. Kaori akhirnya menemui ibu ayana. Ibu kandung Ayana bercerita bahwa ia punya anak kembar yang laki-laki bernama Take Nayagama  yang telah diadopsi sementara ia dan ayah Ayana memutuskan untuk membesarkan Ayana. Sayangnya, ayah Ayana sangat bejat ia sering melakukan kekerasan pada Ayana bahkan sampai memperkosa anak kandungnya sendiri. Sejak itu, mama Ayana memutuskan untuk pindah ke dekat danau Mashu.

Kaori yang mengetahui bahwa Take yang dimaksud adalah teman baiknya memutuskan membahwa Take, Ayana, Masato dan Hiro ke rumah ibu kandung Ayana. Kaori bilang bahwa ia membawa kedua anak ibu Ayana. Ibu ayana langsung memeluk Take dan bahwa keduanya adalah anak kembar. Take masih kaget dengan pertemuannya dengan ibu kandungnya.

Ayana memutuskan untuk tinggal bersama sang mama. Take juga sempat memutuskan untuk tinggal bersama ibu kandungnya. Suatu kali, pasangan suami istri Nagayama berkunjung ke rumah ibu kandung Take. Mereka memutuskan untuk memindahkan Ayana dan mamanya ke rumah mereka dengan begitu mereka semua dapat hidup bersama.

Take sibuk mencat kamar yang akan dipakai oleh mamanya dan Ayana kini ia tidak canggung lagi memanggil ibu kandungnya dengan sebutan mama. Ayana dan mamanya pun datang ia bertemu dengan Kaori kekasihnya.

Raja Akita datang ke rumah Take membuat tato  keempatnya: Masato, Hiro, Kaori dan Take menyala. Raja Akita kembali mengingatkan bahwa dewa tidak boleh jatuh cinta. Ayana melindungi Kaori dia bilang kalau ga boleh jatuh cinta kenapa Kaori ditugaskan untuk membimbing Ayana. Keajaiban terjadi, Ayana menjadi dewi salju kemudian Kaori dan Ayana menjadi the first couple of god and goddes. Air dan Salju saling berkaitan seperti hubungan Ayana dan Kaori.

Di akhir cerita, Take berangkat bersama Kaori dan Ayana. Kaori dan Ayana berpegangan tangan tidak lupa pamit pada pasangan Nagayama. Sosok ayah angkat Take yang sudah ayana anggap sebagai ayahnya sendiri tak jarang bahkan Tuan Nagayama menggoda Ayana.

Ketiganya berangkat sekolah dengan tangan Kaori dan Ayana yang bergandengan.

Akhir cerita, Ayana berubah menjadi cewek yang lembut ia pun mendapat banyak penggemar dan disukasi banyak orang walau begitu, Kaori tetap menjadi nomer satu di hatinya. Kaori juga ia makin tampan dan baik dengan ayana yang tetap menjadi prioritasnya.

Kesimpulan: Semua mungkin kalau memang sudah ditakdirkan untuk bersama. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

The History of World Hello Day

3 Reasons Why I Chose Amsterdam as the Setting for Double Minority Hanna

The Crucial Role of Physical Health in Mental Illness Recovery