Review novel Hidden karya Asabel Audida

 Review novel Hidden karya Asabel Audida



Penggemar Kpop pasti pernah tau kan novel ini. Langsung aja yah, ada dua kisah cinta yang tertulis di novel ini.

Kisag cinta pertama adalah perjodohan antara Ceye seorang anggota grup EXIT dengan wanita yang dijodohkan dengannya bernama Gwen. Gwen sangat membenci Ceye dan berharap akan keluar dari ikatan pernikhannya.

Kisah cinta kedua menjadi milik Bong Jeonkook seorang anggota Be the best yang juga rival dari EXIT. Jeonkook harus memilih antara sahabat baiknya Niana anggota W.I.P atau fansnya bernama Ahn Sona.

Kita bakal masuk lebih dalam ke cerita mereka.

Kisah cinta Gwen dan Ceye mulai berkembang ketika keduanya tinggal bersama di Seoul dengan kesepakatan menjaga identitas masing-masing.

Jeonkook dan Sona semakin dekat walaupun Jeonkook belum menentukan hatinya untuk Niana atau Sona.

Keempatnya terhubung karena persahabatan Sona dan Gwen.

Banyak hal berlalu dalam kisah ini seperti keikutsertaan Sona di ajang produce 121, keputusan Sona meninggalkan agensi be the best, Ibigheart. Bukan Cuma sona, kejadian-kejadian juga menimpa hidup Gwen baik meninggalnya ayah Gwen, kemudian hubungan Gwen dan Ceye yang seberanya terungkap lalu kisah cinta Gwen dan Ceye yang mulai ada perubahan.

Singkat cerita, untuk menghentikan fanwar dari besters (fans be the best) dan Exities konser gabungan kedua grup akhirnya digelar. Konser mereka berhasil menarik banyak sekali penggemar.

Akhir bahagia buat kedua pasangan utama kita. Sona dan Jeonkook akhirnya bersatu setelah melewati banyak drama dan pertarungan mereka memutuskan untuk menjadi sepasang kekasih. Gwen dan Ceye juga mulai mempunyai rasa terhadap satu sama lain mereka melunak akan perjodohan mereka bahkan Gwen dan Ceye mengadakan pesta pernikahan dan mengundang para member Be The Best juga Exit ke pernikahan mereka.

Yang bisa dipelajari dari cerita mereka: buanglah ego dan mulai berkomunikasi satu sama lain karena kadang hal itu akan berakhir indah. Jangan menyerah walaupun banyak orang ingin melihatmu menderita terus saja berjuang. Ada banyak alasan Tuhan menyatukan kedua orang dalam sebuah ikatan berhenti berpikir dan mulailah bertindak. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

The History of World Hello Day

3 Reasons Why I Chose Amsterdam as the Setting for Double Minority Hanna

The Crucial Role of Physical Health in Mental Illness Recovery